Bertempat di lapangan apel Mapolres setempat, Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M tekankan seluruh personenya untuk menjaga Netralitas menjelang Pemilu 2024. Senin (6/11/23)
Dalam arahannya yang diikuti oleh para Pejabat Utama (PJU), Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek, Perwira dan seluruh personel beserta ASN Polres Lampung Tengah, Kapolres menekankan kepada seluruh personelnya untuk tetap menjaga Netralitas, terutama dalam bermedia sosial (medsos).
Kita harus bijak memberikan like, komen, dan berfoto-foto terhadap tokoh-tokoh yang sudah ditetapkan menjadi calon presiden, wakil presiden, calon kepala daerah, maupun calon legislatif.
“Saya minta kepada seluruh personel agar semuanya bijak dalam memfilter tayangan-tayangan politik di media sosial dan tidak mendukung secara terang-terangan calon politik tertentu. Karena hal ini dapat dianggap sebagai pelanggaran netralitas,” pesan Kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres juga menyoroti sejumlah potensi kerawanan dalam tahapan Pemilu yang perlu diwaspadai, seperti penyebaran isu hoaks, isu sara, money politik, kampanye hitam (black campaign), dan politik identitas.
“Jika tidak diantisipasi sejak dini, kerawanan-kerawanan ini dapat menjadi permasalahan serius yang dapat mengganggu dalam pelaksanaan pemilu,” ujarnya.
Kemudian, dalam upaya menjaga kelancaran dan keamanan Pemilu, AKBP Andik meminta jajarannya untuk meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan lainnya.
Ia juga menginstruksikan agar personel yang bertugas di bidang pencegahan aktif melakukan cooling system atau turun langsung ke tengah masyarakat untuk mencegah terjadinya polarisasi.
“Lakukan segala daya upaya agar seluruh rangkaian dan tahapan Pemilu 2024 ini dapat berjalan dengan aman, lancar, adil dan demokratis, khususnya diwilayah Kabupaten Lampung Tengah,” demikian pungkasya. (Humas LT)
Leave a Comment